Tuesday, November 17, 2015

Kompensasi PT. BCA

Salah satu sasaran penting dalam manajemen sumber daya manusia dalam suatu organisasi adalah terciptanya prestasi kerja karyawan serta produktivitas dari setiap karyawan yang ada. Manajemen kompensasi yang baik sangat menunjang semangat dan perbaikan kinerja karyawan yang secara langsung meningkatkan prestasi dan produktivitas karyawan.


Kompensasi sendiri diartikan sebagai semua pendapatan yang berbentuk uang, barang langsung maupun barang tidak langsung yang diterima karyawan sebagai imbalan atau jasa yang diberikan pada perusahaan. Beberapa pengertian dari kompensasi yang diungkapkan para ahli adalah sebagai berikut :
      1.    Veithzal Rivai
Kompensasi merupakan sesuatu yang diterima karyawan sebagai pengganti kontribusi jasa mereka pada perusahaan.
      2.    Sihotang
Kompensasi adalah pengaturan keseluruhan pemberian balas jasa begi pegawai dan para manajer baik berupa finansial maupun barang dan jasa pelayanan yang diterima oleh setiap orang karyawan.
      3.    R. Wayne Mondy
Kompensasi adalah total seluruh imbalan yang diterima pada karyawan sebagai pengganti
balas jasa yang telah mereka berikan

Sepakat beberapa ahli diatas mengungkapkan bahwa kompensasi adalah suatu balas jasa untuk setiap karyawan atas kinerja mereka, sehingga bisa ditarik kesimpulan bahwa kompensasi juga menunjang peningkatan dari kinerja baik dalam hal prestasi maupun produktivitas bekerja.
PT. BCA merupakan 1 dari 3 perusahaan yang sangat dijaga pemerintah keberadaannya. BCA dijaga karena retailnya yang besar dalam menunjang perekonomian negara ini. Terbukti dari penghargaan yang diperoleh bank BCA untuk ketiga kalinya pada tahun 2014 di sydney, sebagai bank ritel terbaik di asia.

Kompensasi yang diberikan BCA dalam rangka mempertahankan prestasi kerja, produktivitas serta kinerja yang baik dari setiap karyawannya dominannya adalah kompensasi finansial langsung dan tidak langsung. Kompensasi finansial langsung yang diberikan adalah berupa gaji pokok setiap bulan. Sedangkan untuk kompensasi finansial tidak langsungnya adalah diberikannya beberapa tunjangan dan fasilitas tambahan yaitu jaminan keselamatan kerja, jaminan hari tua, tunjangan jabatan intensif dan hari raya, jaminan rekreasi, fasilitas kesehatan, fasilitas transportasi, bantuan kelahiran dan kematian, cuti sakit, cuti hamil dan melahirkan, pemberian penghargaan seperti kenaikan pangkat. Dengan jenis-jenis kompensasi yang diberikan serta pelatihan dan motivasi karyawan yang terus ditingkatkan memperlihatkan kemajuan dari PT. BCA dari tahun ke tahun.

Daftar pustaka :
1. Rivai, Veithzal.2003.Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi.Jakarta.PT RajaGrafindo
Persada
2. Sihotang.A. 2007. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: PT Pradnya Paramita.
3. Mondy, R. Wayne.2008.Manajemen Sumber Daya Manusia jilid 2.Jakarta:Erlangga

4. www.bca.co.id

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.